twitter


Beberapa kemungkinan variabel yang berpengaruh, adalah sebagai berikut:
1.      Standar Kinerja
Diperkirakan standar-standar yang membatasi antara kinerja baik ddan kinerja buruk akan sangat dipengaruhi oleh empat atau lima aspek lingkungan.
Pengaruh-pengaruh fisik mungkin sama dalam hal kekuatan terhadap pengaruh ekonomi, tetapi mungkin dalam arah yang berbeda. Ketika sumber-sumber fisik yang diperlukan untuk produksi tidak ada, maka perlu menyesuaikan dengan menurunkan standar kinerja (Peters, O’Connor &Eulberg, 1985)
2.      Frekuensi Penilaian
Nilai-nilai kemasyarakatan akan mungkin mempunyai pengaruh yang lemah terhadap frekuensi penilaian pada organisasi yang mengadakan penilaian. Bagaimanapun juga praktik penilaian tahunan merupakan suatu bentuk kekuatan dan dapat mempengaruhi organisasi untuk mengadakan penilaian kurang lebih sekali dalam setahun. Secara teknis lingkungan tidak diharapkan mempunyai pengaruh kuat terhadap frekuensi penilaian.
3.      Hubungan Penyelia Bawahan
Nilai-nilai kemasyarakatan akan mempunyai pengaruh kuat terhadap hubungan alami antara para penyelia dengan bawahannya, khususnya berhubungan dengan memperluas hubungan tersebut autokrasi atau partisipatif. Teknologi berkembang dengan sangat kompleks, penyelia dapat juga menjadi tidak relevan khususnya jika mereka tidak dapat mengoperasikan komputer, peralatan atau mesin-mesin yang digunakan oleh bawahannya.
4.      Konsekuensi Penilaian Tinggi Rendah
Norma-norma dan nilai-nilai kemasyarakatan akan mempunyai pengaruh terhadap konsekuensi penilaian tinggi dan penilaian rendah. Pengaruh yang luas akan dibatasi oleh tingkat dukungan nilai kemasyarakatan atau ketidakberanian membedakan antara pekerja yang baik dan pekerja yang buruk.
5.      Keabsahan Penialaian
Keabsahan dalam hal ini dapat ditunjukkan pada dua hal yaitu, pertama, pada tingkatan teruas, orang menganggap evaluasi terhadap kinerja individu merupakan fungsi manajerial yang sah dan sempurna, sedangkan ada pihak lain yang tidak menerima sama sekai gagasan evaluasi kinerja tersebut; kedua, sejumlah orang akan menerima suatu sistem khusus kinerja, sedangkan yang lain menolaknya. Lingkungan organisasi dapat mempengaruhi keduanya. Nilai-nilai kemasyarakatan akan menjadi determis persepsi yang kuat tentang legitimasi penilaian kinerja.
Kelima variabel tersebut sebetulnya tidak hanya merupakan kemungkinan, tetapi memberikan dasar untuk menggambarkan cara-cara yang berbeda, dimana lingkungan dapat secara tidak langsung mempengaruhi penilaian kinerja.


Strategi pemasaran adalah suatu cara yang digunakan untuk membantu kita membuat dan menjual barang dan jasa yang sesuai dengan kondisi peerusahaan dan pasar target atau selera konsumen yang dituju.
Banyak sekali strategi yang diperkenalkan  dalam teori-teori pemasaran, namun secara umum strategi pemasaran yang biasa dilakukan dan dapat dipilih adalah:
1.      Menembus pasar
Strategi ini digunakan untuk meningkatkan penjualan dan penawaran barang atau jasa kepada sasaran pembeli yang sama, baik yang pernah menggunakan barang dan jasa kita maupun yang belum. Tujuannya adalah memperoleh pangsa pasar yang lebih besar.
Upaya-upaya praktis yang dapat dilakukan antara lain:
a.       Meningkatkan unit penjualan dengan cara menurunkan harga, membuat barang atau jasa yang lebih baik.
b.      Menambah lokasi dan staf penjualan agar dapat menjangkau jumlah pembeli yang lebih banyak.
c.       Meningkatkan periklanan agar dapat lebih dikenal dengan baik.
d.      Menambah barang atau jasa dengan melakukan program cuci gudang  untuk barang yang hampir  kadarluarsa.
e.       Melakukan promosi penjualan, seperti memberikan hadiah-hadiah, diskon, voucher, dan sebagainya.
f.       Meningkatkan pengenalan merek dengan melakuakan publisitas, penelitian, dan sejenisnya.
g.      Meningkatkan promosi dan iklan melalui media dan cara yang sesuai dengan sasaran pembeli yang hendak dicapai.
h.      Menurunkan harga dengan memberikan penawaran khusus atau diskon berdasarkan jumlah produk yang dibeli.
2.      Mengembangkan pasar
Strategi ini dilakukan apabila sasaran pembei yang lama sudah jenuh atau sudah habis sehingga perlu mencari sasaran pembeli baru dengan tetap menawarkan barang dan jasa yang lama.
3.      Mengembangkna produk
Strategi ini mencakup perubahan barang atau jasa yang tetap menggunakan cara produksi yang sama dengan cara produksi lama. Strategi ini umumnya dilakukan untuk memperpanjang masa edar atau siklus hidup, bilamana kita mengetahui bahwa sasaran pembeli mulai bosan dan kita harus mengubah barang atau jasa yang ditawarkan tersebut.
4.      Melakukan deversifikasi
Strategi ini merupakan pengembangan produk baru yang masih berhubungan dengan produk lama untuk ditawarkan kepada pasar yang baru juga.
Strategi ini efektif untuk memanfaatkan relung pasar atau keompok yang selama ini terabaikan atau kurang diperhatikan
5.      Menerapkan biaya murah
Strategi ini didasarkan pada biaya input yang rendah sehingga dapat menghasilkan barang atau jasa yang murah juga, namun bukan berarti menawarkannya dengan kualitas yang rendah.
Strategi ini dapat dilakukan denga cara sebagai berikut:
v  Produk massal denga menggunakan alat-alat tepat guna.
v  Distribusi yang murah dengan mengguanakan saluran distribusi yang pendek serta sistem pembayaran dengan syarat-syarat yang fleksibel.
v  Pemilihan lokasi yang tepat, penerapan disiplin dalam bekerja, menggunakan tenaga profesional, dan lain-lain.
v  Bahan baku atau input yang murah dengan memangkas saluran yang panjang, melakuakan negosiasi, memperkuat modal, dan jaringan informasi yang kuat.
6.      Memfokuskan pada pasar
Strategi ini dilakukan dengan memberikan pelayanan kepada para pembeli khusus, dengan pelayanan terbatas, dan pembeli dapat ditentukan dengan jelas, lebih efektif dan efisien dari pesaing.  Dengan demikian, perlu ditentukan bauran pemasaran yang tepat agar dapat memenuhi kebutuhan khusus dari para pembeli yang dituju.
7.      Melakukan deferensiasi
Strategi ini berkonsentrasi  pada penciptaan barang atau jasa baru yang dipandang sangat berbeda dengan yang lain.
Beberapa cara yang dilakukan dalam strategi  diferensiasi ini antara lain:
v  Penciptaan citra (image) terhadap barang atau jasa
v  Pengguanaan teknologi baru atau teknologi yang berbeda
v  penampilan produk atau pelayanan jasa yang berbeda
v  penggunaan saluran distribusi yang berbeda dan lain



Kontribusi sektor swata yang diberikan oleh perusahaan besar maupun UKM dalam pembangunan ekonomi suatu negara sudah tidak bisa disangsikan lagi. Terdapat empat keunggulan ekonomi yang dimiliki wirausahawan dalam emndukung perekonomian negara, yaitu mendorong pertumbuhan ekonomi, meningkatkan produktivitas, menciptakan teknologi, produk dan jasa baru, serta menciptakan perubahan dan kompetisi.
Dalam upaya memicu pertumbuhan ekonomi sekaligus mempengaruhi kehidupan sosial ekonomi masyarakat, wirausahawan melakukan berbagai kegiatan sebgai berikut:
1.      Menciptakan lapangan pekerjaan.
2.      Meningkatkan kualitas hidup.
3.      Meningkatkan pemerataan pendapatan.
4.      Memanfaatkan dan memobilisasi sumber daya untuk meningkatkan produktivitas nasional.
5.      Meningkatkan penerimaan pemerintah melalui pajak.
Ada beberapa permasalahan yang dihadapi oleh suatu bangsa dalam menumbuhkembangkan kewirausahawan dengan baik antara lain:
1.      Pembinaan UKM dan bagi-bagi modal belas kasihan
2.      Pribumisasi usahawan yang gagal
3.      Usaha-usaha kecil umumnya gagal menjadi usaha besar.


Kita semua sudah tahu, salah satu cara untuk tampil menarik adalah dengan mengenakan pakaian yang tepat. Sayangnya banyak pria yang kesulitan menentukan pakaian yang sesuai dengan bentuk tubuh mereka.Terdapat pakaian tertentu untuk tipe tubuh yang berbeda. Untuk itulah pada artikel kali ini saya akan memberikan tips dalam berpakaian yang bisa menyiasati bentuk tubuh kita agar tampil lebih menarik.
1. Tinggi dan Kurus
  • Kenakan pakaian berbahan tebal - Jika Anda bertubuh tinggi dan kurus, mengenakan pakaian berbahan tebal dapat membuat tubuh Anda terlihat lebih proporsional karena seperti memberikan tambahan berat ke tubuh Anda.
  • Kenakan pakaian berwarna cerah - Warna-warna cerah dapat memberikan kesan berisi pada tubuh Anda. Pilih warna cerah seperti khaki atau abu-abu. Jangan kenakan warna gelap atau pakaian dengan pola garis vertikal, karena akan membuat Anda terlihat lebih tinggi dan kurus.
  • Perhatikan detail lain ataupun aksesoris - Jika memakai jacket, jangan memilih yang panjangnya sampai pinggang bawah dan mengancingkannya sampai atas. Hindari mengenakan dasi model slim.
  • Kenakan celana yang agak lebar - Untuk menyiasati agar tidak terlihat lebih kurus, kenakan celana yang agak lebar, jangan model slim fit. Jika mengenakan jeans, gunakan yang model lower cut. 
2. Gemuk atau Bertubuh Besar
  • Kenakan pakaian berbahan ringan – Pria berbadan gemuk atau besar sebaiknya mengenakan pakaian berbahan ringan yang dapat membuatnya terlihat lebih ramping.
  • Kenakan warna gelap - Warna-warna gelap dapat memberikan efek/ilusi merampingkan tubuh Anda. Kenakan atasan dan bawahan berwarna sama. Hindari pakaian berwarna terang dan mengkilat, karena akan memfokuskan perhatian orang terhadap tubuh Anda.
  • Say NO pada kemeja atau shirt dengan padding/bantalan bahu.
  • Jangan menggulung lengan T-shirt – Jika Anda tak mau terlihat seperti tukang pukul, jangan sekali-kali anda melakukannya.
  • Kenakan jam berukuran besar – Jam tangan berukuran besar dan gagah dapat memberikan efek melangsingkan tangan Anda.
  • Jangan mengenakan jeans terlalu ketat atau terlalu lebar - Sebaiknya pilih jeans dengan jenis classic dengan model straight pipe  

3. Bertubuh Pendek
  • Kenakan pakaian motif garis vertikal – Motif garis vertikal merupakan cara terbaik untuk memberikan ilusi agar tubuh Anda terlihat lebih tinggi.
  • Hindari pakaian dengan pola berikutHoundstooth, herringbone, glen urquhart check, dan windowpane check. Karena pola-pola ini akan mempertegas tubuh Anda yang pendek.
  • Kenakan baju atau kemeja lengan panjang yang tidak terlalu longgar – Dengan ini Anda akan terlihat lebih tinggi.
  • Kenakan celana panjang yang ukurannya pas dengan tubuh Anda – Tidak terlalu ngatung ataupun terlalu panjang
  • Kenakan celana panjang/jeans model low rise dan straight leg – Model celana ini membuat Anda terlihat lebih tinggi.


Jika Anda bertubuh tinggi dan besar atau bertubuh pendek dan kurus, Anda bisa mengkombinasikan tips-tips di atas untuk mendapatkan hasil yang Anda inginkan agar tampil menarik.
sumber: www.fashionpria.com


Ketika membaca blog saya kaget mendengar tantang blog yang berjudul jebakan hacker untuk membuka facebook kita.
Salah satu kemudahan yang ditawarkan Facebook adalah bisa diakses di mana pun Anda berada. Dengan semua konektivitas ini, ada tanggung jawab penting yang harus dijaga yaitu keamanan account pribadi.
Untuk mencegah terjadinya pembajakan akun Facebook, Anda baiknya Anda tahu trik-trik yang dipakai hacker dalam mencuri akun. Berikut ini adalah trik yang biasanya dipakai hacker untuk membajak akun/ mendapatkan password Facebook seseorang.
1. Aplikasi Facebook dan Iklan
Berhati-hatilah saat sudah login ke Facebook. Jangan sembarangan meng-klik iklan atau aplikasi yang Anda sendiri tidak familiar. Banyak pengguna Facebook terkena virus dari iklan di Facebook atau terjebak memberikan data pribadi mereka tanpa sengaja ketika menggunakan aplikasi tertentu.
2. Halaman Phishing Login Facebook
Hacker umumnya selalu mengeksploitasi topik-topik populer. Spammer menggunakan berbagai macam cara dan metode agar Anda terjebak dan memberikan account Anda. Facebook sendiri belakangan ini banyak dijadikan target serangan spam lewat teknik phishing. Ketika kita mengklik link yang terdapat pada Facebook, kita akan digiring ke sebuah halaman yang seolah-olah halaman login Facebook, padahal halaman tersebut adalah halaman yang dirancang spammer untuk mencuri password Facebook.
Salah satu cara untuk menghindari seperti jebakan ini adalah dengan tidak sembarangan meng-klik URL pada email. Lebih baik mengetikkan URL situs yang ingin dikunjungi langsung pada browser. Sebenarnya sangat mudah untuk mengenali URL palsu. Jika URL yang tertulis bukan Facebook.com, maka URL tersebut adalah palsu.
3. Website yang Terintegrasi dengan Facebook
Seiring makin populernya Facebook, banyak blog, website, bahkan perusahaan besar yang mengintegrasikan website mereka dengan tombol Facebook dan twitter. Hal ini tidak menjadi masalah selama link Facebook yang digunakan asli. Masalah muncul ketika hacker campur tangan dengan memalsukan tombol share Facebook. Ketika kita mengklik tombol palsu tersebut, maka hacker akan dengan mudah mencuri password kita.
4. Aplikasi Online Pihak Ketiga
Waspadai aplikasi pihak ketiga yang berpotensi mencuri data. Biasanya pengguna Facebook sangat gampang memperbolehkan aplikasi tertentu mengakses akun Facebook mereka karena menganggap aplikasi tersebut dapat dipercaya.
Namun masalahnya, dari setiap aplikasi yang kita percaya mungkin saja ada sepuluh atau dua puluh aplikasi palsu yang dirancang untuk mencuri data login Facebook Anda. Karena itu, sebelum menginstal sebuah aplikasi dan menginputkan data login Facebook Anda, cari tahu kredibilitas aplikasi tersebut melalui review-review yang dipaparkan pengguna lain atau cek apakah aplikasi tersebut telah terdaftar secara resmi.
5. Login melalui Komputer Publik
Sebisa mungkin hindari login dengan menggunakan komputer publik karena akun rentan dibajak. Komputer publik sering dijadikan ‘alat’ untuk memata-matai user. Apalagi banyak orang yang tidak sadar dengan keberadaan tombol “keep me logged in” yang terdapat pada halaman login Facebook. Seringkali halaman Facebook seseorang masih dalam posisi login ketika kita mau mengakses Facebook melalui komputer publik.

6. Chat Pop-up palsu

Jebakan lain yang digunakan hacker agar user login ke akun Facebook mereka adalah dengan menggunakan chat pop-up palsu. Dengan meniru chat pop-up Facebook, chat pop-up palsu ini akan berlagak mengajak Anda chat melalui fasilitas chat Facebook.
Jika kita mengklik window chat tersebut, maka Anda akan digiring ke sebuah halaman phishing Facebook. Atau bisa saja ini adalah sebuah iklan situs porno atau produk lain yang tidak kita inginkan. Semua taktik ini banyak digunakan hacker dan pencuri identitas untuk mendapatkan data pribadi kita. Karena itu, lakukan login hanya pada situs resmi Facebook, gunakan aplikasi pihak ketiga yang terpercaya, dan berhati-hatilah ketika login pada komputer publik.
sumber : http://ictwatch.com/internetsehat/2010/11/18/6-jebakan-yang-dipakai-hacker-untuk-mencuri-password-facebook/
kemarin salah seorang teman saya mengaku kalau akun facebook dia telah dibajak oleh hacker yang mengakibatkan dia tidak dapa login ke akun facebooknya dan bukan hanya itu, emailnya pun juga terkena hack juga sehingga dia tidak dapat login ke emailnya, dia lantas menghubungi saya dan meminta bantuan kepada saya, singkat cerita saya hanya memberitahu bahwa kalau merestorasi akun facebook yang terbajak dengan kondisi seperti yang telah dia alami caranya adalah masuk ke URL : http://www.facebook.com/help/contact.php?show_form=hack_nologin_access dan isi formulir yang telah disediakan dan tunggu respon. sedangkan untuk email yang tidak bisa dibuka, maka masih bisa menggunakan feature lupa password yang disediakan oleh situs email  yang bersangkutan, biasanya mensyaratkan email lain untuk proses recovery, karena email inilah yang biasanya dipakai oleh pihak yahoo atau gmail atau penyedia layanan email melalui web lainnya untuk menginformasikan password pengganti dari mereka, tapi bila lupa email kedua tersebut, yahoo misalnya, mereka menyediakan feature untuk mengajukan pertanyaan dan jawaban yang kita buat sendiri, nah jika kita ingat dengan pertanyaan dan jawaban yang pernah kita buat sebelumnya, maka email kita akan terselamatkan, tapi kalau tidak, ya apa boleh buat, hanya satu saran dari saya, yaitu buat email yang baru… :) , seperti teman saya itu.
adapun cara untuk menghubungi pihak facebook apabila akun anda terkena hack dengan kondisi sebagai berikut :
1. akun facebook dibajak dan email telah diubah, alamat nya adalah : http://www.facebook.com/help/contact.php?show_form=hack_login_changed
2. akun facebook dihack tapi email masih bisa dipakai untuk login, alamatnya adalah :  https://ssl.facebook.com/help/contact.php?show_form=hacked_self_recovery


Siapa yang tidak ingin mendapat uang? semuanya pasti ingin, jika pada page ini sebelumnya menjelaskan tentang mendapatkan uang melalui google adsence dalam kesempatan ini saya menjelaskan tentang mendapatkan uang dengan cara menjual website kita. Jika Anda tertarik menjual website atau nama domain, itu adalah ide yang baik untuk dapat menentukan seberapa bernilainya website atau domain anda sebelum menetapkan harga.Sayangnya, tidak ada aturan cepat untuk membantu Anda menentukan nilainya, bagaimanapun, ada berbagai hal yang harus Anda pertimbangkan sebelum memutuskan untuk menjualnya. Ini termasuk:
• Kualitas Nama Domain
• Tingkat Lalu Lintas
• Pendapatan
• Jenis Industri Situs Web
• Page Rank dan Link Inbound
• Potensi Pembeli
Di bawah ini adalah penjelasan dari keenam hal diatas secara rinci.
Kualitas Nama Domain
Bahkan tanpa website, nama domain Anda bisa bernilai ratusan atau ribuan dolar.Untuk menentukan nilai nama domain Anda, penting untuk berpikir tentang hal-hal berikut:
1. nama domain yang pendek akan mengambil harga yang lebih tinggi karena mereka umumnya lebih mudah diingat dan lebih mudah untuk mengetik.
2. Jika nama domain Anda berisi kata kunci, akan lebih berharga.Pikirkan Hotels.com atau Cars.com.
3. Apakah Ini Mengandung Tanda hubung, Menggarisbawahi, atau Angka? Nama domain yang terdiri dari huruf umumnya akan lebih berharga karena mereka lebih mudah untuk mengetik dan ingat.
4. Beberapa jenis situs web lebih populer daripada yang lain. Contohnya Jika nama domain Anda menargetkan hotel atau mobil, kemungkinan akan lebih berharga dari sebuah domain yang menargetkan sesuatu yang kurang umum seperti opera atau memasak prancis.
Traffic
Calon pembeli juga tertarik untuk mengetahui apakah website tersebut sering dikunjungi. Jadi itu adalah untuk keuntungan Anda untuk memanfaatkan metode untuk meningkatkan lalu lintas Anda sebelum membeli. Semakin tinggi lalu lintas, semakin tinggi harga.
Untuk mengukur seberapa banyak lalu lintas situs Web Anda dapat menginstal sebuah program statistik seperti Google Analytics atau melihat peringkat Alexa Anda.
Pendapatan
Beberapa pembeli juga ingin mengetahui seberapa besar pendapatan website Anda, baik itu iklan atau pendapatan penjualan. Bila Pendapatan semakin tinggi sebuah situs web, maka potensi untuk terjual akan semakin tinggi.
Jenis Industri Website
Serupa dengan item terakhir di bawah Kualitas Nama Domain, jenis industri website merupakan hal penting untuk dipertimbangkan. Jika konten situs Web Anda berkenaan dengan industri yang populer, mungkin harga situs anda akan semakin tinggi.
Page Rank dan Link Inbound
calon pembeli situs anda juga ingin mendapatkan website yang memiliki posisi yang bagus di search engine. Dengan kata lain, jika website Anda memiliki page rank tinggi dan banyak inbound link, harga jual potensial Anda akan meningkat.
Pembeli Potensial
Salah satu faktor yang sangat mungkin mempengaruhi nilai situs Anda adalah permintaan. Jika ada beberapa pembeli tertarik, Anda akan dapat menetapkan harga yang lebih tinggi atau lelang domain Anda kepada penawar tertinggi.
Sayangnya, tidak mungkin bagi kami untuk menyediakan kalkulator yang akurat yang akan menentukan harga jual yang cocok untuk website Anda. Sebaliknya, Anda perlu untuk menetapkan harga ini sendiri, dengan menggunakan saran saya.
Selain itu, Anda juga harus melakukan beberapa penelitian untuk menentukan harga jual website lain yang sejenis atau nama domain. Ini akan memberi Anda gambaran mengenai situs anda.